9 Teknik SEO Mendatangkan Pengunjung

Artikel kali ini, saya ingin membagikan cerita saya tentang bagaimana cara mendatangkan pengunjung ke website dan blog menggunakan 9 Teknik SEO.

1. Tulis Artikel dengan kualitas Baik
Sebagaimana telah kita ketahui, menulis konten dengan kualitas baik merupakan senjata utama dalam mendatangkan pengunjung ke blog dan website kita. Saran saya pilih judul artikel yang mantap, Anda bisa me-research nya terlebih dahulu. Kualitas konten = pengunjung.

2. Aktif di Website Social Bookmarking.
Bila memang artikel yang Anda buat itu berkualitas, coba memasukkannya ke dalam Website Social Bookmarking, saya yakin pembaca yang memang merasa artikel anda itu bagus pastinya akan membawa dampak yang bagus untuk blog dan website anda pula. Banyak sekali situs bookmarking, seperti Digg, Delicious, Reddit, Google Buzz, dll. Bila artikel anda disukai oleh mereka, Anda bisa mendapatkan 10000 pengunjung bahkan lebih dalam seharinya.

3. Gunakan Yahoo Answer.
Terkadang, kita malas untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan yang dilayangkan oleh seseorang di Yahoo Answer, padahal dengan menjawab dan menyertakan link url kita pada jawaban akan mendatangkan pengunjung tambahan pula apalagi jawaban yang anda berikan sangat membantu sang penanya. Yahoo pun pasti akan merekomendasikan apa yang menjadi keyword para netter dalam surfing internet.

4. Jangan Lupakan untuk membaur di Forum Diskusi.
Ini penting, selain menambah wawasan, ikut dalam diskusi forum tentunya akan menambah jaringan, dimana pastinya akan ada timbal balik terhadap kita tentunya.

5. Facebook Fan Page.
Bayangkan saat ini berapa jumlah facebooker sedunia? Kenapa Anda belum membuat sebuah halaman di Facebook? Segera buat! :)

6. Twitter Profile.
Share di Twitter pun menjadi salah satu senjata juga dalam menambah pengunjung. Bayangkan bila Artikel yang kita share menjadi Trending topik di Twitter. Hmmm.

7. Menggunakan Alamat Website untuk Email Anda.
Jangan dikira dengan menggunakan alamat website untuk email Anda tidak akan merubah apapun. Setidaknya pengunjung yang tidak sengaja melihat email anda, (mis: arihermawan@websiteanda.com) akan mengingat Anda, dan lalu akan mengecek website anda tentunya, ya kurang lebih begitu.

8. Link Exchange.
Bertukar link ternyata masih efektif, dengan backlink yang tertanam di blog dan website teman anda apabila sesuai dengan niche yang anda gunakan, pastinya mbah Google dan Yahoo pun akan memberikan perhatian khusus kepada Anda.

9. Guest Posting.
Ini nih lumayan loh. Menulis di website orang lain pun ternyata sedikit banyak akan membuat blog kita di mata orang lain bermanfaat.

So, gunakan 9 Teknik SEO mendatangkan pengunjung diatas untuk menambah pengunjung ke blog Anda. Blog Bagus + Artikel Muantabb + Upaya + Do'a = Pengunjung berlimpah.



I Hope This Article About 9 Teknik SEO Mendatangkan Pengunjung very useful for you and if you want to copy this article put this link below as the source.
The Beatles Always Stay in Our Heart.
http://aribeqz.blogspot.com/2012/07/9-teknik-seo-mendatangkan-pengunjung.html

2 comment:

arie triyadi said...

thanks atas infonya, wah ternyata banyak hal sederhana yang terlupakan, hehe...

thanks gan atas infonya, mudah-mudahan blog saya pengunjungnnya tambah banyak!

Teknik seo said...

Bisa di pelajari ni sob

Post a Comment